OKU SELATAN – Sebanyak 57 pengurus Karang Taruna Kecamatan dari seluruh wilayah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan untuk Periode 2021-2026 resmi dilantik. Acara pelantikan digelar di Lapangan Parkir Danau Ranau, Kecamatan Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan, Sumatera Selatan (Sumsel), pada Sabtu.
Ke-57 pengurus yang dilantik terdiri dari Ketua, Sekretaris, dan Bendahara, yang mewakili 19 kecamatan di wilayah Kabupaten OKU Selatan.
Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Ketua MPKT Sumatera Selatan Eva Susanti, Ketua Karang Taruna Sumatera Selatan Yudha Novanza Utama, Ketua MPKT OKU Selatan Andie Dinialdie, Ketua Karang Taruna OKU Selatan Heri Martadinata, jajaran Forkopimda OKU Selatan, para Camat dari seluruh kecamatan di OKU Selatan, Kepala Desa di wilayah Ranau Raya, serta sejumlah tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Ketua Karang Taruna OKU Selatan, Heri Martadinata, mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus Karang Taruna Kecamatan se-Kabupaten OKU Selatan yang baru saja dilantik. Ia berharap agar para pengurus dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik demi kemajuan organisasi dan masyarakat.